Selamat Datang Di gemstone-guans. Bagi para penggemar batu permata dan batu gambar kami sangat berterima kasih atas saran & pendapat anda untuk saling berbagi pengetahuan disini untuk menjalin persahabatan di jejaringan sosial di dunia maya

Selasa, 04 Oktober 2011

EMERALD/ZAMBRUD

Zambrud colombia
VARIASI WARNA: Hijau segar, Hijau kekuningan, Hijau kebiruan.
KADAR TRANSPARANSI: Transparan, Transulan
KILAP POLIS: Kilap kaca
INDEKS BIAS: 1,576 - 1,582.
KADAR KERAS: 7,5 - 8.
BERAT JENIS: 2,67 – 2,78.
FORMULA KIMIA: A12 Be3 (Si6O18).
SISTEM KRISTAL: Heksagonal.
WILAYAH PENGHASIL: Kolombia, Siberia, Afrika Selatan, Zimbabwe, Australia dan Brazil.Rusia, Colombia, Brazil, India
AURA BATU: Menciptakan suasana sejuk aman dan nyaman; Menjaga kesegaran jasmani dan rohani.
EMERLARD

Batu Zambrud dalam bahasa Inggris Emerlard dan dalam bahasa Belanda Smagrad. Zambrud terdiri atas campuran Beryllium, Alluminiumoxyde, dan Klezeizuur. Batu Zambrud yang tulen banyak digemari orang-orang maupun para kolektor karena keindahan yang lembut dan sejuk.

Zambrud Rusia

Sifat dari batu Zambrud ialah kuat menahan panas dan tidak mudah berganti warna. Batu Zambrud harus di pelihara di jaga dengan baik karena jenis batu ini tidak boleh terbentur terlampau keras, dan batu Jambrud ini mudah sekali berkelumur.
Didunia ini banyak sekali batu permata berwarna hijau, tapi hijau Zambrud lah yang paling indah dan mempesona. Batu Zambrud termasuk kelompok jenis beril. Jenis beril ada yang berwarna biru, kuning dan merah, Tetapi hanya warna hijau sejuk yang bisa tampil sejajar dengan batu permata lainnya. Dengan ciri khas  alami batu Zambrud ini berupa retak - retakan serat.. sehingga kalau kita bisa menemukan sebuah Zambrud yang berwarna yang indah dan mulus sempuran pada batu itu.. harga bisa mencapai diatas 10.000.00 US dolar perkarat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar